BAZNAS Kabupaten Belitung Timur Perkuat Sinergi Zakat Nasional Untuk Umat
BAZNAS Kabupaten Belitung Timur Hadiri Rakornas Tahun 2025 di Jakarta
27/08/2025 | NYBelitung Timur, 27 Agustus 2025 – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Belitung Timur turut menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) BAZNAS Tahun 2025 yang digelar pada 26–29 Agustus 2025 di Ballroom Hotel Mercure Ancol, Jakarta Utara.
Acara pembukaan Rakornas berlangsung pada Selasa (26/8), Rakornas dibuka secara resmi oleh sejumlah tokoh nasional, di antaranya Ketua MPR RI Ahmad Muzani, Menteri Agama RI Prof. Dr. H. Nasaruddin Umar, serta Ketua BAZNAS RI Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA. Kehadiran para tokoh tersebut menunjukkan dukungan kuat pemerintah dan lembaga negara terhadap penguatan peran BAZNAS di Indonesia.
Dari BAZNAS Kabupaten Belitung Timur, hadir Wakil Ketua I, Irwansyah, S.E. bidang pengumpulan
Rakornas BAZNAS 2025 mengangkat tema besar “Menguatkan BAZNAS, Mendukung Astacita”, yang menekankan pentingnya sinergi nasional dalam pengelolaan zakat, infak, dan sedekah (ZIS) untuk memperkuat ketahanan sosial-ekonomi umat.
Selain membahas arah kebijakan dan program strategis, Rakornas juga menjadi momentum peluncuran Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Desa. Langkah ini diharapkan mampu memperluas jangkauan layanan BAZNAS hingga ke tingkat desa, sehingga masyarakat lebih mudah menunaikan zakat sekaligus meningkatkan potensi penghimpunan zakat di daerah.
Dengan adanya Rakornas ini, BAZNAS Kabupaten Belitung Timur optimis dapat mengimplementasikan program-program nasional secara lebih efektif di tingkat daerah, serta memberikan manfaat yang lebih luas bagi mustahik dan masyarakat Belitung Timur.
